ANEKA RESEP IKAN NILA BUMBU KUNING SPESIAL

Resep masakan ikan nila bumbu kuning lezat spesial. Membahas cita rasa ikan nila yang disajikan memang tak ada habisnya. Sudah agak lama blog ini tidak membicarakan ikan air tawar sebagai bahan masakan yang utama. Mungkin pula Bunda juga tidak menyajikannya di meja makan keluarga. Ikan nila tentu saja sudah tidak asing lagi bagi kita. Di pasar tradisional sampai pasar modern mudah sekali kita memperolehnya. Bicara harganya juga tidak mahal alias murah dan terjangkau semua kalangan. Nilai nutrisi protein hewaninya tinggi sekali. Bagus untuk perkembangan si buah hati. Untuk Anda yang memiliki lahan di sekitar rumah, syukur sudah ada kolamnya, akan sangat bagus bila kita beri ikan nila untuk dipelihara. Termasuk ikan yang mudah hidup dan cepat berkembang biak. Makananya dari plankton, tumbuhan , dan lainnya. Dengan memiliki kolam pemeliharaan sendiri, tatkala pingin masak nila tinggal mancing saja di situ. Bukankah memancing sendiri juga bisa jadi hobi yang cukup menyenangkan hati. Pemasaran nila tidak sulit. Mudah sebagaimana yang lain. Kembali ke tema kuliner. Eh ... mohon, maaf tadi kok sedikit agak melenceng dari tema. Masakan ikan nila yang dibumbu kuning tidak kalah enaknya dengan masakan opor ayam , bebek goreng , dan sate kambing. Bisa kita buktikan dengan mencicipinya. Bahannya selain ikan nila yang masih segar ada beberapa yang penting pula untuk disiapkan. Misalnya saja jeruk nipis, ini meski ada karena fungsinya amat penting. Bahan ini digunakan sebagai penghilang amis ikan nila. Kunyit digunakan untuk pewarna kuning yang alami. Ada beberapa kreasi cara memasak ikan nila di sini. 

RESEP IKAN NILA BAKAR BUMBU KUNING LEZAT

RESEP IKAN NILA BAKAR BUMBU KUNING


Bahan-bahan yang diperlukan:
  • 3 ekor ikan nila, dikerat-kerat
  • 2 sdt air jeruk nipis
  • 1 sdt garam
  • 1 batang serai, diambil putihnya, dimemarkan
  • 2 sendok makan minyak, untuk menumis
  • 2 lembar daun jeruk, dibuang tulang daunnya
  • 200 ml santan dari 1/4 butir kelapa
  • 3/4 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh gula pasir
  • 1 sendok teh air asam, dari 1/2 sendok teh asam jawa larutkan dengan 1/2 sendok makan air


Bumbu dihaluskan:
  • 10 butir bawang merah
  • 3 butir kemiri, disangrai
  • 3 siung bawang putih
  • 2 cm jahe
  • 4 cm kunyit, dibakar

Bunda mungkin suka:  Resep Kue Kering Lidah Kucing Renyah .

Cara membuat Masakan Ikan Nila Bakar Bumbu Kuning Istimewa :
1. Kita lumuri ikan nila dengan air jeruk nipis dan garam untuk menghilangkan bau amisnya. Sisihkanlah.
2. Setelah itu panaskan minyak untuk menumis bumbu yang sudah di haluskan tadi bersama serai, dan juga daun jeruk hingga harum. Lalu masukkan santan dan aduk sampai rata.
3. Tambahkan garam dan juga gula kembali Anda aduk rata. Tunggu dan Anda masak sampai mendidih. Lalu angkat dan biarkan dingin.
4. Selanjutnya lumuri ikan nila menggunakan bumbu tumis dan juga air asam jawa. Setelah itu diamkan selama 1/2 jam hingga meresap.
5. Proses membakarnya, bakarlah ikan dengan cara dibolak-balik dan juga diolesi sisa-sisa bumbu. Lakukan itu hingga matang.
6. Setelah matang, siap untuk dihidangkan.

RESEP IKAN NILA BUMBU KUNING SEDERHANA

RESEP IKAN NILA BUMBU KUNING SEDERHANA ENAK


Bahan yang dibutuhkan :
  • 2 ekor ikan nila ukuran besar
  • 2 batang serai, geprek
  • 5 lembar daun jeruk
  • 50 ml air
  • 2 ruas lengkuas, geprek
  • minyak goreng untuk menumis
  • 7 buah belimbing wuluh, potong-potong
  • 10 cabai rawit atau sesuai selera, biarkan utuh
  • secukupnya gula, garam, dan merica


Bumbu halus:
  • 4 siung bawang putih
  • 6 siung bawang merah
  • 2 ruas jahe
  • 2 ruas kencur
  • 5 buah cabai keriting
  • 3 butir kemiri
  • 4 ruas kunyit


Cara Memasak Ikan Nila Bumbu Kuning Enak :
1. Pertama kali, gorenglah terlebih dulu ikan nila, sisihkanlah kemudian.
2. Kini siapkan bumbu halus, panaskan minyak untuk menumis. Setelah panas tumis bumbu halus hingga wangi.
3. Terus masukkan sisa bumbu lainnya yang tidak dihaluskan, tumis sebentar.
4. Tambahkan air, garam, gula, dan merica tunggu agak mendidih, kemudian masukan ikan satu persatu, masak hingga kuah menyusut dan bumbu menyerap. Cek rasanya , jika sudah pas angkatlah.
5. Siap untuk disajikan sekarang.

RESEP IKAN NILA MERAH BUMBU KUNING KEMANGI SPESIAL 

RESEP IKAN NILA MERAH BUMBU KUNING KEMANGI NIKMAT


Bahan-bahannya :
  • 2 ekor nila merah (bisa diganti jenis ikan nila lainnya)
  • 3 gelas air putih
  • 1 buah jeruk nipis
  • 1/2 ruas lengkuas
  • 1 ikat kemangi
  • 6 buah bawang merah
  • 2 lembar daun salam
  • 4 buah bawang putih
  • 5 buah cabe
  • 1/2 ruas jahe
  • seperlunya gula pasir
  • 1 ruas kunyit
  • 1 batang serei memarkan
  • 2 buah kemiri
  • 5 biji merica
  • 3 lembar daun jeruk
  • secukupnya garam 


Cara Memasak atau Membuat Ikan Nila Bumbu Kuning Kemangi Lezat :
1. Pertama, bersihkan ikan lalu potong ikan menjadi 3 bagian lalu lumurin ikan dgn jeruk nipis 10 menit lalu bilaslah.
2. Untuk bumbu yang di ulek : bawang merah , bawang putih , cabe , kemiri , merica , jahe, lengkuas , kunyit.
3. Kemudian tumis semua bumbu yg sdh dihaluskan lalu masukkan daun salam,daun jeruk,serei masak hingga harum dan beri garam dan gula pasir.
4. Kemudian berilah air, lalu masukkan ikan masak hingga mendidih dan matang. Kemudian baru masukkan daun kemangi. Angkat dan siap untuk dihidangkan sekarang.
Baca juga : Resep Membuat Kuah Sate Padang Praktis .

Related : ANEKA RESEP IKAN NILA BUMBU KUNING SPESIAL