ANEKA RESEP SAYUR ASEM BENING SEDERHANA LEZAT

Aneka resep sayur asem atau asam bening sederhana lezat dan segar. Masakan khas Betawi atau Jakarta dan Sunda ini menjadi primadona legendaris sepanjang masa. Penggemar kuliner nusantara Indonesia tentu saja tidak ada yang merasa asing dengan menu istimewa ini. Cocok sekali bilamana menikmati sayur ini bersama nasi putih hangat-hangat. Apalagi tatkala udara baru berhawa dingin karena hujan. Pas banget deh menyantapnya. Mudah kita menjumpai masakan ini. Bisa di banyak restoran atau warung kuliner seperti warteg di pinggir jalan. Namun, bila kita membuatnya sendiri tentu akan menjadi lebih bagus kualitasnya. Karena kita bisa mengendalikan pencarian bahan dan bumbu yang diperlukan. 

Secara garis besar, bahan dasar yang dibutuhkan antara lain : kacang tanah , nangka muda , melinjo, jagung muda, belimbing sayur, labu siam, kacang panjang, dan asam jawa. Terkadang, untuk bumbu penyedapnya ada yang menggantinya dengan kaldu daging sapi. Penyajiannya akan menambah selera bila kita tambahkan ikan asing goreng, sambal terasi , dan kerupuk. Di luar negeri yakni di negara gajah putih atau Thailand, masakan sayur asem amat serupa dengan tom yam. Bedanya, untuk masakan tom yam itu bahannya kebanyakan berasal dari laut. Bagi Bunda yang sering memasak di dapur, hal ini bukan sebuah hal yang baru. Akan tetapi, mungkin bunda belum mengkreasikan masakan sayur asemnya. 

Rasa yang spesial akan tercipta tatkala racikan bumbunya benar-benar tepat. Bicara tentang nilai gizinya, sayur asam ini sudah tidak meragukan lagi. Kombinasi sayuran yang ada di dalamnya menjadikan tinggi kandungan vitamin, mineral, serat, dan energi. Barangkali, lebih bijak bila para pembaca sekalian berkenan membaca resep di blog resepkreatifmasakan ini. Untuk selanjutnya bisa dipraktekkan dan menghasilkan rasa yang luar biasa enaknya. Bunda pasti sudah sangat penasaran mengenai hal ini. Bukankah tiap hari bunda sering memasak? Inilah saatnya mencoba resep baru dan istimewa buat keluarga tercinta.


RESEP SAYUR ASEM BENING SEGAR SEDERHANA

RESEP SAYUR ASEM BENING SEGAR LEZAT SEDERHANA


Bahan yang dibutuhkan :
  • 100 gr kacang panjang
  • 75 gr asam muda, belah-belah
  • 50 gr daun melinjo
  • 200 gr jagung
  • 2 cm lengkuas, memarkan
  • 2 liter air
  • 200 gr pepaya muda
  • 50 gr kacang tanah
  • 100 gr buah melinjo
  • 2 lembar daun salam

Baca juga : Resep Sate Kambing Praktis .
Bumbu halusnya :
  • 3 buah cabai merah
  • 2 sdm gula pasir
  • 8 – 10 butir bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 4 butir kemiri sangrai
  • 1 sdt terasi
  • 1½ sdt garam


 Cara membuat masakan sayur asem bening sederhana istimewa :
1. Pertama kali, potong kacang panjang ukuran 4 cm. Siangi daun melinjo dan potong-potong jagung. Kupas pepaya muda, buang bijinya, lalu potong-potong berbentuk dadu ukuran 2 cm.
2. Kemudian masukkanlah air ke dalam panci bersama bumbu halus, jagung, kacang tanah, buah melinjo, asam muda, daun salam, dan lengkuas. Jerang di atas api. Masaklah hingga bumbu harum dan matang, serta kacang dan buah melinjo empuk.
3. Lalu masukkan pepaya muda, daun melinjo, dan kacang panjang. Masak hingga seluruh bahan cukup matang, angkat. Siapkan untuk segera disajikan.



RESEP SAYUR ASEM BENING KANGKUNG SEGAR SPESIAL

RESEP SAYUR ASEM BENING KANGKUNG SEGAR


Bahan-bahan yang diperlukan :
  • 1 ikat kangkung, ambil daunnya saja
  • 100 gram kecambah kedelai
  • 1 buah wortel
  • 4 lonjor kacang panjang, potong-potong
  • 2 buah tomat, potong-potong
  • 1 1/2 liter kaldu sapi (bisa dipakai sebagai pengganti penyedap)
  • 6 siung bawang merah, iris-iris
  • 1/2 sdt gula pasir
  • 2 sdt garam
  • 4 siung bawang putih, iris-iris
  • 3 biji asam Jawa
  • 2 lbr daun salam
  • 2 cm lengkuas, geprek kasar



Cara membuat sayur asem bening kangkung enak :
1. Langkah pertama, panaskan kaldu sapi di dalam wajan atau panci. Masukkan bawang merah, bawang putih, lengkuas, asam jawa, dan daun salam. Didihkanlah selanjutnya .
2. Setelah tercium aroma harum, tambahkan potongan kacang panjang, gula pasir, dan garam. Aduk rata. Supaya kandungan yodium terjaga, masukkan garam setelah sayur matang dan api dimatikan.
3. Masukkan kangkung dan tauge kedelai. Aduk rata dan tunggu sampai kedua bahan melunak. Setelah matang, angkat dan siap untuk kita sajikan.


RESEP SAYUR ASEM BENING PEPAYA MUDA ENAK SEDERHANA
RESEP SAYUR ASEM BENING PEPAYA MUDA SEDERHANA

Bahan yang diperlukan :
  • 100 gram pepaya muda, sudah dipotong-potong
  • 50 gram buah melinjo sebanyak 
  • 50 gram daun melinjo segar 
  • 5 juntai Kacang panjang, potong-potong
  • Kol secukupnya
  • 2 sendok makan Kacang tanah
  • 2 lembar daun salam
  • 2 sendok gula merah
  • 1 ruas jari lengkuas, memarkan
  • 2 liter air
  • 1 buah jagung manis, potong jadi 3 bagian
  • 1 buah terong , dipotong-potong


Bumbu halus :
  • 6 butir kemiri
  • 5 butir bawang merah
  • Garam secukupnya
  • 3 siung bawang putih
  • 2 buah cabe merah
  • seperlunya asam jawa
  • 2 sendok teh asam jawa
  • 1 sendok makan gula merah
  • ½ sendok teh terasi


Cara Memasak sayur asem bening spesial :
1. Pertama, masaklah  air hingga mendidih, setelah itu  masukkan bahan sayuran seperti jagung, melinjo dan kacang tanah, lalu rebus hingga lunak.
2. Kemudian masukkan bumbu yang telah dihaluskan, bersama dengan daun salam dan lengkuas, tunggu sampai mendidih. Tambahkan sisa sayuran yang belum dimasukkan. Cicipi bahan yang dimasak untuk mengetahui kekurangannya rasanya. Bila terasa kurang, tambahkan garam atau asam jawa agar mendapatkan rasa yang khas.
3. Terakhir, angkat dan siap untuk dihidangkan.
Baca pula : Resep Bakso Goreng Enak .

Related : ANEKA RESEP SAYUR ASEM BENING SEDERHANA LEZAT